Home Rekomendasi

6 Film Indonesia Terbaik Tahun 2019 yang Tidak Boleh Dilewatkan

Menonton film Indonesia 2019 dapat mengembalikan mood kamu yang sedang kurang baik. Tahun tersebut merupakan kejayaan bagi beberapa kategori film di tanah air. Seperti genre horor yang menggema di tahun 2019. Tidak hanya genre horor saja rupanya kisah-kisah percintaan juga laris ditonton pada waktu itu.

Meski begitu terkadang kamu juga bisa melewatkan tontonan film tersebut. Jangan khawatir karena meski telah tayang namun kamu masih dapat menonton setiap adegan favorit. Bagi kamu yang sudah pernah menonton berbagai judul film tidak ada salahnya menonton kembali.

Beberapa judul film memang menarik untuk ditonton hingga berulang kali. Apalagi jika pesan yang disampaikan dalam adegan tersebut sampai mengena di dalam hati. Yuk, menonton ulang 6 film Indonesia 2019 yang mendapat predikat terbaik berikut ini.

Daftar film Indonesia terbaik tahun 2019

Film Dilan 1991 yang Diperankan Iqbaal Ramadhan

dilan 1991 - film indonesia 1991

Sutradara: Fajar Bustomi, Pidi Baiq Pemain: Iqbaal Ramadhan, Vanesha Prescilla, Jerome Kurnia, Adhisty Zara Durasi: 121 menit

Pada urutan pertama ditempati oleh trilogi Dilan 1991. Film tersebut diambil dari trilogi karya Pidi Baiq. Pemeran utamanya yaitu Iqbaal Ramadhan dan Vanesha Priscilla. Iqbal sendiri memerankan tokoh Dilan. Sementara Vanesha memerankan tokoh gadis muda bernama Milea.

Kisah cinta Dilan dan Milea sukses menjadi film yang meraup penonton terbanyak. Pada tahun 2019 silam Film Dilan 1991 telah ditonton oleh lebih dari 5 juta penonton di seluruh Indonesia. Sebelum sekuel pertamanya disambut baik dengan penonton 6,2 juta orang.

Film di tahun 2019 yang bergenre kisah cinta dan romantika anak muda di era 90an ini juga menamatkan sekuel terakhirnya di tahun 2020. Jalan ceritanya membekas di hati para penonton. Sehingga cocok kamu tonton bersama pasangan di akhir tahun ini.

Film Dua Garis Biru Karya Gina S. Noer

Sutradara: Gina S. Noer Pemain: Angga Yunanda, Adhisty Zara, Lulu Tobing, Cut Mini Theo Durasi: 113 menit

Pada urutan kedua terdapat film Dua Garis Biru yang menawarkan kisah semaja. Film Indonesia 2019 ini menjadi awal debut sang sutradara yaitu Gina S. Noer. Siapa sangka pada awal debutnya sebagai sutradara Gina berhasil meraih penonton terbanyak.

Selama ditayangkan di bioskop film Dua Garis Biru mendapatkan penonton di sebanyak lebih dari 2,5 juta pasang mata. Oleh karena itu Dua Garis Biru layak dinobatkan sebagai film Indonesia 2019 terbaik. Dua pemain utamanya yaitu Angga Aldy Yunanda dan Adhisty Zara.

Dua Garis Biru sangat relevan dengan fenomena yang dialami oleh remaja saat ini. Kisah problematika hamil di luar nikah menjadi pembelajaran yang dapat diambil para penonton. Bahkan berkat jalan ceritanya tersebut Dua Garis Biru berhasil memperoleh banyak penghargaan di ajang festival film.

Film Danur 3: Sunyaruri Mengangkat Tema Horor

Sutradara: Awi Suryadi Pemain: Prilly Latuconsina, Sandrinna Michelle, Rizky Nazar, Syifa Hadju Durasi: 90 menit

Film Indonesia 2019 lainnya yang sukses menjadi karya terbaik yaitu Danur 3: Sunyaruri. Tema yang diangkat pada film tersebut masih sama yaitu horor. Namun pada prekuel ini konsep horor dibuat lebih menegangkan. Hal tersebut untuk membuat para penontonannya merasakan nuansa menengangkan.

Sementara itu pada dua judul sebelumnya Danur mengangkat tema horor namun ditambahkan kesan romantis. Pada judul Danur 3: Sunyaruri ini juga diangkat dari novel yang sama karya Risa Saraswati. Danur 3 sukses merebut penonton hingga 1,4 juta pasang mata setelah perilisannya.

Film Keluarga Cemara yang Diperankan Ringgo Agus Rahman

Sutradara: Yandy Laurens Pemain: Ringgo Agus Rahman, Nirina Zubir, Adhisty Zara, Widuri sasono Durasi: 110 menit

Di urutan keempat yaitu Film Keluarga Cemara. Film ini diperankan oleh sederet pemain ternama di tanah air. Seperti Nirina Zubir, Ringgo Agus Rahman, Widuri Putri dan Zara JKT 48. Keluarga Cemara merupakan film yang diproduksi oleh Visimena Pictures.

Film 2019 yang mendapat predikat terbaik tersebut telah sukes ditonton lebih dari 1,7 juta orang di Indonesia. Penayangannya sukses menjadi film edukatif di awal tahun 2019. Jalan ceritanya mengangkat tema perjalanan sebuah keluarga dengan anak-anaknya. Oleh karena itu Keluarga Cemara cocok dijadikan tontonan untuk anak-anak.

Film Perempuan Tanah Jahanam Bertema Horor-Thriller

Sutradara: Joko Anwar Pemain: Tara Basro, Marissa Anita, Christine Hakim, Asmara Abigail Durasi: 106 menit

Film kelima diisi oleh Perempuan Tanah Jahanam. Film yang satu ini mengangkat tema horor-thriller. Perempuan Tanah Jahanam menjadi film Indonesia tahun 2019 terbaik lewat jalan cerita horornya. Genre film besutan Joko Anwar ini memang masih jarang diproduksi sineas Tanah Air.

Menariknya sebelum berubah nama menjadi Perempuan Tanah Jahanam rupanya film tersebut berjudul Impetigore. Para pemainnya yaitu Christine Hakim, Ario Bayu, Tara Basro dan Asmara Abigail. Sejak awal penayangannya pada tahun 2019 Perempuan Tanah Jahanam telah menarik perhatian lebih dari 1,7 juta penonton.

Film ini memenangkan berbagai penghargaan internasional dan juga dalam dalam negeri.

Film Gundala Diperankan Aktor Abimana Aryasatya

Sutradara: Joko Anwar Pemain: Abimana Aryasatya, Tara Basro, Bront Palarae, Ario Bayu Durasi: 123 menit

Pada urutan keenam kamu dapat menikmati tayangan Gundala. Film ini diperankan oleh aktor ternama yaitu Abimana Aryasatya. Gundala merupakan film bertajuk pahlawan super neo-noir. Tokoh yang diambil oleh sang sutradara adalah karakter pahlawan super di Indonesia tahun 1969.

Film Indonesia 2019 terbaik ini telah tayang di bioskop dan mendapat sambutan dari jutaan penonton. Terbukti para penonton yang terkesan dengan Gundala berjumlah 1,6 juta pasang mata. Jika kamu menyukai karakter action tidak salah apabila menonton Gundala di akhir tahun 2020 kembali.

Film Preman Pensiun dengan Capaian Penghargaan

Sutradara: Aris Nugraha Pemain: Epy Kusnandar, Tya Arifin, Soraya Rasyid Durasi: 94 menit

Pada urutan terakhir yaitu film Preman Pensiun. Barangkali kamu seringkali mengingat judul sinetron Preman Pensiun. Berkat kesuksesannya di sinetron tanah air MNC Pictures memproduksi film dengan judul yang sama. Preman Pensiun merupakan film yang diangkat dari sinetron tanah air.

Film tersebut sukses dengan jutaan penonton di tahun 2019 silam. Para pemainnya tetap sama yaitu Epy Kusnandar, Soraya Rasyid dan Tya Arifin. Jalan ceritanya mengisahkan komplotan preman Kang Mus yang bubar dan menjalani kehidupan yang lebih baik.

Pada akhirnya menonton film dengan genre apapun dapat mengembalikan mood penonton. Oleh sebab itu, setiap judul film di atas diproduksi dengan berbagai macam teknik. Sehingga dapat menarik setiap pasang mata yang menonton jalan cerita setiap film Indonesia 2019 terbaik tersebut.

***

Dapatkan rekomendasi film lainnya di menonton.id. Follow juga Twitter, Instagram, dan Facebook untuk mendapatkan informasi lebih lengkap seputar dunia film dalam dan luar negeri.

Exit mobile version