Home Trailer

Trailer Music: Film Drama Musikal Karya Sutradara Musisi Australia, Sia

Music - 2021 - trailer(1)

Penyanyi dan penulis lagu Sia telah merilis teaser trailer film pertama yang disutradarainya, Music (2021). Film ini dibintangi oleh Kate Hudson dan kolabolator Sia sejak lama, Maddie Ziegler.

Hudson akan berperan sebagai Zu, seorang pengedar narkoba baru tobat yang harus menjaga adik tiri remajanya yang bernama Music (Ziegler). Music sendiri berada dalam spektrum autisme.

Awalnya, Zu kesulitan untuk menjaga Music, seorang remaja berkebutuhan khusus, tapi seiring perjalanan waktu, ditambah dengan bantuan dari para tetangga, yang memiliki banyak saran membantu dari pengalaman, ia mulai menemukan jalan yang tepat.

Film ini akan berisi banyak adegan musikal sebagai media ceritanya, menggambarkan kehidupan penuh warna dari mata Music.

Selain Kate Hudson dan Maddie Ziegler, film ini juga akan dibintangi oleh Leslie Odom Jr., Hector Elizondo, Mary Kay Place, Tig Notaro, Ben Schwartz, dan Juliette Lewis.

Film ini juga ditulis bersama dengan Dallas Clayton, seorang seniman pemenang penghargaan.

Music dijadwalkan akan ditayangkan di bioskop IMAX pada 12 Februari 2020. Tanggal tersebut merupakan tanggal yang sama dengan peluncuran album Sia yang terbaru.

Sia sendiri merupakan penyanyi yang memulai kariernya di dalam band beraliran acid jazz, Crisp, di Adelaide Australia. Ketika band tersebut bubar, ia merilis debut album studionya berjudul OnlySee di Australia.

Sia mempopulerkan dan juga menulis beberapa lagu yang laris di pasaran dan memberikannya nominasi Grammy Awards. Beberapa judul lagu ternama karyanya di antaranya adalah Titanium (2011, dengan David Guetta), Diamonds (2012, dengan Rihanna), Wild Ones (2011, dengan Flo Rida), dan Chandelier (2014).

https://youtu.be/0OEh1GdzVoA

***

Selain trailer Music, saksikan juga trailer terbaru dari dunia film dan tv series bisa ditonton di menonton.id. Jangan lupa untuk follow Twitter, Instagram, dan Facebook menonton.id untuk informasi dunia film lainnya.

Exit mobile version