Bintang Gone with the Wind Olivia de Havilland Meninggal Dunia

-

Pemenang Piala Oscar dan aktris legendaris Hollywood Olivia de Havilland meninggal dunia di usia 104 tahun Minggu (26/7) waktu Paris, Perancis.

Ia meninggal dunia akibat hal natural di rumahnya di Paris, di mana ia telah tinggal selama lebih dari enam dekade. Hal ini diungkapkan oleh publisisnya Lisa Goldberg.

De Havilland merupakan pemain terakhir dari Gone with the Wind (1939) yang masih hidup. Ia berperan sebagai Melanie dalam peran yang memberikannya nominasi Piala Oscar. Namun, dalam perannya tersebut ia kalah dari lawan mainnya, Hattie McDaniel.

Namun, tidak lama kemudian, ia berhasil meraih Piala Oscar untuk perannya dalam To Each His Own (1946) dan The Heiress (1949). Ia juga mendapatkan nominasi untuk perannya dalam film lain seperti Hold Back the Dawn (1941), My Cousin Rachel (1952), dan The Snake Pit (1948).

Ia banyak beradu peran bersama dengan aktor lain seperti Errol Flynn. Termasuk dalam film The Adventures of Robin Hood (1938) di mana ia berperan sebagai Maid Marian.

Film-film lain De Havilland

Beberapa film lain yang dibintangi olehnya di antaranya Captain Blood (1935), Dodge City (1939), The Private Lives of Elizabeth and Essex (1939), Airport 77 (1977), dan Murder Is Easy (1982).

Film terakhir Olivia de Havilland sebelum meninggal dunia adalah The Fifth Musketeer (1979) dan mini-series Anastasia: The Mystery of Anna (1986) dan Roots: The Next Generations (1979).

Walau begitu, pengaruh terbesarnya berada di luar layar. Ia pernah menuntut Warner Bros. Pictures untuk mendapatkan kebebasan dari stuio tersebut setelah kontraknya selama 7 tahun habis, tapi Warner mencoba memperpanjangnya. Pada pengambilan keputusan di tahun 1945, pengadilan menyatakan ia bebas dan seluruh artis berhak membatasi kontrak mereka sesuai dengan kesepakatan.

“The De Havilland Decision” tersebut merupakan sebuah tonggak akhir dari Tahun Emas “sistem bintang” di Hollywood.

Kakaknya Joan Fontaine juga merupakan seorang aktris pemenang Piala Oscar. Ia meninggal dunia di tahun 2013 lalu di usia 96 tahun. Mereka berdua dikenal tidak akur dan sudah lama terpisah.

Sumber: BBC

***

Informasi terbaru lainnya tentang film bisa didapatkan di menonton.id.

Ryan Achadiat
Ryan Achadiat
Ryan sempat jadi editor dan penulis majalah film bulanan dan wartawan. Sebelum banting setir jadi SEO & Content Manager perusahaan startup.

Artikel Lainnya

Terpopuler

Lainnya dari Penulis