Trailer Minamata: Biopik Fotografer Legendaris Diperankan Johnny Depp

-

Vertigo Releasing telah merilis ofisial trailer perdana dari film biopik terbaru yang dibintangi Johnny Depp, Minamata (2020). Film ini sebelumnya pernah ditayangkan pertama kali di Festival Film Internasional Berlin awal tahun ini.

Semasa hidupnya, Eugene Smith adalah fotografer majalah Life. Salah satu karya paling dikenalnya adalah liputan tentang orang-orang yang keracunan merkuri di Minamata, Jepang.

Kisah film ini akan dimulai ketika Smith, yang merupakan mantan fotografer Perang Dunia II, pergi meninggalkan kehidupan tertutupnya setelah seorang teman lama memintanya untuk pergi ke Jepang untuk mengekspos kisah besar tersebut.

Film ini diperankan juga oleh Hiroyuki Sanada, Minami Hinase, Bill Nighy, Tadanobu Asano, dan Jun Kunimura.

David K. Kessler menulis naskah film ini, dan Andrew Levitas (Lullaby) menyutradarainya.

Film ini akan ditayangkan di Inggris pada 12 Februari 2021. Walau begitu belum ada jadwal tayang di Amerika Serikat.

Minamata adalah sebuah kota yang terletak di kawasan Kumamoto, Jepang. Kota ini dibangun sebagai sebuah desa di 1889, dan didesain ulang sebagai sebuah kota di tahun 1912, sebelum akhirnya menjadi sebuah kota di tahun 1949.

Minamata dikenal akan penyakit Minamata, sebuah kelainan neurologis yang disebabkan oleh keracunan merkuri. Penyakit ini ditemukan pada tahun 1956. Sebuah pabrik kimia lokal disalahkan karena telah menyebabkan penyakit ini karena membuang limbah ke Teluk Minamata.

Belakangan Minamata fokus untuk menjadi sebuah kota lingkungan. Di tahun 1999, kota ini mendapatkan sertifikasi ISO 14001 untuk manajemen lingkungannya. Di tahun 2001, Minamata bahkan menjadi kota Eco-town ofisial Jepang.

Di tahun 2004 dan 2005, Minamata memenangkan kontes Top Eco-City Jepang.

***

Selain trailer Minamata, tonton beragam trailer film terbaru lainnya di menonton.id. Follow juga Twitter, Instagram, dan Facebook menonton.id untuk mendapatkan informasi terbaru tentang dunia entertainment.

Ryan Achadiat
Ryan Achadiat
Ryan sempat jadi editor dan penulis majalah film bulanan dan wartawan. Sebelum banting setir jadi SEO & Content Manager perusahaan startup.

Artikel Lainnya

Terpopuler

Lainnya dari Penulis